Kamis, 24 Februari 2011

Kunjungan SDK Indriyasana Malang

MPL News at Blogger, 24/02/11
Meskipun sudah kelas VI SD, minat baca harus tetap ditumbuhkan dan dipupuk, sehingga keberlanjutannya akan membawa dampak positif bagi mereka. Alasan tersebutlah yang melatarbelakangi  kunjungan dari SDK Indriyasana Malang, sebanyak 30 siswa kelas VI yang didampingi 2 orang guru tersebut memberikan penjelasan kepada tim MPL News. Ibu Yayuk yang ditemui disela-sela anak-anak menjelaskan bahwa kegiatan ini bermaksud untuk memberikan wawasan dalam kegiatan membaca. Sekolah yang berlamat di jalan S. Supriadi Gang IV No. 2306 Malang ini berencana akan melakukan kegiatan serupa di waktu yang akan datang.
 
 
 
 
 [stm]