Pentingnya arsip di Pemerintahan tertumpu pada tata kelolanya, dan salahh satu Pemerintah Kota yang getol menangani arsip pemerintahan adalah Pemerintah Kota Malang yang digawangi oleh Kantor Perpustakaan Umum dan Arsip Daerah. Salah satu upayanya adalah melalui kegiatan bimbingan teknis (BIMTEK) yang diikuti oleh seluruh SKPD di lingkungan Pemerintah Kota Malang. Kegiatan yang dilaksanakan pada tanggal 4 Februari 2013 ini dibuka oleh Ketua Tim Penggerak PKK, Bunda Heri Pudji Utami dengan menekankan bahwa penanganan arsip yang benar mencerminkan kepedulian dalam menjaga peradaban negara, dalam hal ini dalam lingkup Pemerintah Kota, tentu dengan dukungan Teknologi Informasi, karena sudah zamannya. Senada dengan sambutan Bunda Heri Pudji Utami tersebut, Kepala perpustakaan, Dra. Zubaidah, MM mengatakan, jika penataan
arsip ini sangat penting di setiap organisasi apapun. “Di tingkat
kelurahan, ibu lurah yang bisa melakukan dan diharapkan bisa
menyampaikan kepada suaminya di waktu-waktu santai. Kami nantinya juga
berharap agar Ketua TP PKK bisa meneruskan tata cara kearsipan ini
sampai ke tingkat RT,” urainya. Acara yang berlangsung selama satu hari ini dipandu oleh narasumber Wahyu Setiawan dari Badan Kearsipan dan Perpustakaan Perpustakaan
Provinsi Jawa Timur. Salah satu catatan penting yang disampaikan narasumber adalah “Semua organisasi memerlukan arsip, misalnya untuk
kenaikan pangkat dan jabatan, tinggal kita mau tidak untuk mengelola arsip itu dengan baik, dengan dasar regulasi yang ada, dan tentu dukungan SDM dan perangkat Teknologi Informasi yang marak saat ini.